Kembali ke Asalnya – Covid 19

Di saat negara lain saklek dengan aturan Lock Down nya, kita justru sepertinya santai-santai aja. Mulai dari kebijakan Pemerintah yang berubah-ubah, hingga belom lama saya mendengar kebijakan bahwa umur di bawah 45 tahun boleh beraktivitas secara normal asal tetap menjaga jarak.

Entah sampai kan, wabah Covid-19 ini akan sirna dari bumi Indonesia tercinta. Akankah Herd Immunity diterapkan dan sepertinya rakyat Indonesia pun sudah mulai bosan berada di rumah ataupun bekerja di rumah. Bahkan saat ini di akhir bulan Ramadhan yang penuh berkah tampak kegiatan masyarakat yang seperti sudah kembali normal.

Lapak-lapak penjual kue bertebaran di sepanjang jalan, penjual pakaian dan celana yang juga bertebaran sepanjang jalan, dan lain sebagainya, pokoknya ramai seperti asalnya. Tampaknya masyarakat sudah tidak peduli dengan dampak Covid-19, mungkin kebutuhan sandang dan pangan khususnya perut membuat rasa takut terhadap wabah ini menjadi sirna.

Semoga Allah SWT melindungi kita semua dan membuat wabah Covid-19 ini segera sirna dari seluruh dunia khususnya Indonesia tercinta…